Rabu, 15 Agustus 2012

7 Negara Dengan Aggaran Militer Terbesar di Dunia


Militer adalah angkatan bersenjata dari suatu negara dan segala sesuatu yang berhubungan dengan angkatan bersenjata. Militer yang kuat adalah militer yang mempunyai peralatan perang yang canggih. Tapi untuk membuat sebuah militer yang canggih pasti dibutuhkan dana yang tidak sedikit. Untuk itulah pada saat ini seluruh negara didunia berlomba-lomba untuk meluangkan sebagaian anggaran negaranya untuk membangun angkatan perang agar menjadi yang tersuperior.

Berikut ini kami sajikan ke-7 negara dengan anggaran militer terbesar didunia versiAssant Magazine :


7 : Rusia


Negara berfaham komunis dan pemenang perang dunia 2 pada saat masih bernama Uni Sovyet ini mempunyai anggaran tahunan pertahanan sebesar $ 43.000.000.000,-. Personil militer sebanyak 1.245.000 personil. Penduduk usia militer setiap tahunnya mencapai 1.602.673 personil. Pesawat tempur sebanyak 6.500 unit. Kapal perang sebanyak 525 unit. Daya beli persenjataan sebesar $ 2.097.000.000.000,-.


6 : Jepang


Negara yang pernah menjajah Indonesia selama 3,5 tahun dan akhirnya harus bertekuk lutut kepada Sekutu pada perang dunia 2 ini mempunyai mempunyai anggaran tahunan pertahanan sebesar $ 44.300.000.000,-. Personil militer sebanyak 378.000 personil. Penduduk usia militer setiap tahunnya mencapai 1.212.321 personil. Pesawat tempur sebanyak 2.700 unit. Kapal perang sebanyak 150 unit. Daya beli persenjataan sebesar$ 4.272.000.000.000,-.


5 : Jerman


Negara yang pernah hampir menguasai seluruh Eropa pada perang dunia 2 mempunyai anggaran tahunan pertahanan sebesar $ 46.000.000.000,-. Personil militer sebanyak250.000 personil. Penduduk usia militer setiap tahunnya mencapai 863.773 personil. Pesawat tempur sebanyak 1.100 unit. Kapal perang sebanyak 130 unit. Daya beli persenjataan sebesar $ 2.807.000.000.000,-.


4 : Inggris


Negara yang pernah menjadi bulan-bulanan kekuatan militer Nazi Jerman pada fase-fase awal perang dunia 2 karena terus menerus mengalami pemboman gencar dari Angkatan Udara Nazi (Luftwaffe) mempunyai anggaran tahunan pertahanan sebesar $ 53.000.000.000,-. Personil militer sebanyak 195.000 personil. Penduduk usia militer setiap tahunnya mencapai 784.520 personil. Pesawat tempur sebanyak 2.670 unit. Kapal perang sebanyak 140 unit. Daya beli persenjataan sebesar $ 2.130.000.000.000,-.


3 : Cina


Negara ini digadang-gadang oleh Amerika Serikat dan para Sekutunya karena saat ini Cina sedang memodernisasi Militernya secara besar-besaran dan bahkan Cina mempunyai tentara aktif terbanyak didunia. Masih terjadi kesimpang-siuran tentang untuk apa Cina memoderenisasi militernya dalam jumlah besar dan produksi persenjataan yang terus menerus tanpa henti. Ada sedikit kekhawatiran bahwa mungkin saja Cina akan menyerang Taiwan yang dilindungi oleh Amerika Sertikat atau bahkan langsung menyerang Amerika Serikat. Dipostingan saya terdahulu klik disini, Cina sedang membuat sebuah senjata yang bisa menghancurkan pesawat tempur Amerika Serikat dengan tanpa terdeteksi. Data mengenai militer Cina saat ini juga sangat mengejutkaan banyak pihak, ini bisa anda lihat didata berikut ini klik disini.

Cina mempunyai anggaran tahunan pertahanan sebesar $ 59.000.000.000,-. Personil militer sebanyak 2.225.000 personil. Penduduk usia militer setiap tahunnya mencapai20.470.412 personil. Pesawat tempur sebanyak 2.400 unit. Kapal perang sebanyak760 unit. Daya beli persenjataan sebesar $ 7.099.000.000.000,-.

2 : Perancis


Negara yang pernah kalah melawan kekuatan militer Nazi Jerman pada fase-fase awal perang dunia 2 mempunyai anggaran tahunan pertahanan sebesar $ 62.000.000.000,-. Personil militer sebanyak 225.000 personil. Penduduk usia militer setiap tahunnya mencapai 783.788 personil. Pesawat tempur sebanyak 1.900 unit. Kapal perang sebanyak 135 unit. Daya beli persenjataan sebesar $ 2.075.000.000.000,-.


1 : Amerika Serikat


Negara yang hobinya berperang ini mempunyai anggaran tahunan pertahanan sebesar $ 515.000.000.000,-. Personil militer sebanyak 1.385.000 personil. Penduduk usia militer setiap tahunnya mencapai 4.266.128 personil. Pesawat tempur sebanyak22.700 unit. Kapal perang sebanyak 1.600 unit. Daya beli persenjataan sebesar $ 13.780.000.000.000,-.

------------------||-------------------


Itulah tadi ke-7 negara dengan anggaran militer terbesar didunia (2010) versi Assant Magazine

Tidak ada komentar:

Posting Komentar